Setiap
manusia hidup dengan peran mereka masing-masing. Peran tersebutlah yang
akhirnya turut melahirkan tanggung jawab. Saya biasa menyebutnya amanah. Ada
amanah yang tersemat di setiap peran yang kita miliki, entah sebagai seorang
anak, seorang mahasiswa, seorang karyawan, bahkan seorang pemimpin. Semuanya
berdampingan dengan sebuah amanah. Tentu dengan kadar yang sesuai dengan
kualitas pribadi tiap orang.
Amanah sejatinya tak bisa terhindarkan. Mau tidak mau, suka tidak suka, suatu saat akan sampai juga di pundak kita. Jika tidak sekarang maka besok, jika tidak besok maka lusa. Misal jika anda belum siap menikah sekarang, bukankah suatu saat nanti anda juga akan tetap menikah?
Amanah sejatinya tak bisa terhindarkan. Mau tidak mau, suka tidak suka, suatu saat akan sampai juga di pundak kita. Jika tidak sekarang maka besok, jika tidak besok maka lusa. Misal jika anda belum siap menikah sekarang, bukankah suatu saat nanti anda juga akan tetap menikah?